Inspiration

Kunci Perubahan Perilaku dan Cara Pikir ( bagian 2)

Lanjutan …
change managementDi artikel pertama kita membahas tentang pikiran sadar dan bagiannya. Sekarang kita akan membahas bagian penting jika kita berbicara tentang perubahan. Ya betul! Semua perubahan harus terjadi di dalam pikiran bawah sadar.

Inilah tentang apa yang disebut hipnotis (hypnosis). Semua hal diatas yang saya ceritakan adalah mekanisme pikiran yang sangat alamiah dan prosesnya disebut hipnosis (atau orang awam bisa menyebut ”hipnotis”)
Anda, saya, dan semuanya SEBENARNYA beroperasi satu tingkat di bawah pikiran sadar, kita menyebutnya pikiran bawah sadar. Pikiran bawah sadar sangatlah kuat. Dapat membuat kita menjadi apa pun yang kita inginkan. Kaya dan terkenal, kurus ataupun gemuk, senang atau sedih. Untuk memahami betul bagaimana pikiran bawah sadar bekerja, kita akan menganalogikan dengan sebuah komputer.

Bila kita beli sebuah komputer dan meletakkannya di meja, lalu mengetik sesuatu di keyboardnya apa yang akan terjadi? Tidak ada jawaban! Kenapa ? Karena tidak ada program yang tersedia disana. Komputer hanya dapat bekerja bila programnya tersedia dan dijalankan sesuai kemampuan programnya, tidak ada pilihan lainnya. Apabila program yang lama diganti dengan yang baru, program lama tidak dapat digunakan lagi dan harus dijalankan sesuai dengan program yang baru.

Itulah cara kerja pikiran bawah sadar. Bekerja dalam cara yang sama seperti sebuah komputer, begitu juga pengaturannya, tetapi ini jauh lebih kuat. Kita memprogram komputer mental kita setiap hari sepanjang hidup kita. Saat kita lahir komputer kita belum terprogram, sebenarnya ada tapi tidak banyak, ini disebut program bawaan dari Sang Pencipta. Lalu setiap hari kita memprogramnya. Satu hal penting untuk digaris bawahi, semua program yang masuk akan ditata dan ditempatkan secara berkesinambungan hingga akhir hayat.

Sebagai contoh misalkan komputer mental mengaktifkan program kegemukan. Maka semua hal yang kita lakukan akan diproses sesuai dengan program itu sehingga ”kondisi gemuk” yang ada di komputer mental dapat terwujud. Program ini didapat dari berbagai sumber dan dijalankan sesuai dengan yang ada didalamnya.

Apa saja yang ada di dalam komputer mental kita ? Yang pertama adalah memori jangka panjang yang tersimpan sejak pertama kita lahir. Semua hal yang pernah kita alami dan lakukan ada di dalam memori jangka panjang, meski ada yang terlupakan (secara sadar) atau yang masih diingat.

Jadi apa yang kita lakukan sekarang adalah membicarakan tentang memori yang bekerja di pikiran bawah sadar. Pikiran bawah sadar seperti kamera video. Apapun yang terjadi pada kita, apapun yang kita dengar, lihat, cium, atau rasakan semuanya tersimpan secara permanen di dalam bank memori yang berada di pikiran bawah sadar. Kita tidak akan melupakannya. Dengan teknik tertentu kita dapat mengakses bank memori tersebut dan kembali ke masa ingatan itu ada. Hal ini bukan hanya sekedar memanggil ingatan tersebut tetapi juga kita berada disana lagi. Kita dapat menciumnya, merasakannya, mendengarnya begitu jelas. Kita tidak pernah melupakan segala sesuatu yang kita ingat di dalam pikiran bawah sadar, lupa hanya terjadi pada pikiran sadar.

Bagian kedua yang ada didalam pikiran bawah sadar bertugas menjalankan kebiasaan. Kita mempunyai tiga macam kebiasaan. Hanya tiga.

Ada kebiasaan yang baik, dan tentu saja kebiasaan buruk. Kita semua seperti itu. Kenyataan yang terjadi bukan pada baik atau buruknya kebiasaan tersebut, melainkan semua kebiasaan adalah berguna bagi kita, untuk alasan yang mungkin kita tidak pahami.

Kebiasaan yang ketiga adalah kebiasaan reflek. Kita secara otomatis merespon sesuatu yang terjadi sesuai kebiasaan kita. Sebagai contoh bila telpon berbunyi, kita tidak lagi berpikir dan bertanya ada apa ini, secara otomatis kita mengangkat telepon tersebut dan tergantung dari mood saat itu maka kita akan menjawab dengan cara yang berbeda pula.

Selanjutnya dalam pikiran bawah sadar ada emosi. Tentu saja kita tidak ingin hidup tanpa emosi, seperti cinta dan kasih sayang dan semua hal yang baik tentang emosi. Namun terkadang emosi juga menjerumuskan kita kedalam masalah. Pikiran sadar tidak dapat bekerja sama dengan emosi dengan cara apa pun juga, sebab hal itu bukan bagiannya. Setiap saat kita membutuhkan emosi tersebut, pikiran sadar berhadapan dengan situasi khusus yang tidak rasional, bersifat kekanak-kanakan, tetapi hal tersebut merupakan kepintaran tertinggi pikiran bawah sadar.

Seperti yang saya katakan, kadang hal itu membawa masalah, saya tahu sebagian besar dari kita telah lama berhadapan dengan situasi emosional dan tidak banyak emosi yang muncul, hanya sedikit. Setelah situasi tersebut terjadi dan kemampuan analisa pikiran sadar mengambil alih, kita mendengar diri kita berpikir atau berkata seperti ini, ” Apa yang telah saya lakukan?”, ”Kenapa saya melakukan hal itu, sangatlah bodoh. Tapi pikiran bawah sadar berkata, ”itu hal yang menyenangkan untuk dilakukan”.

Hal itu sering terjadi pada kita semua bukan?

Nah bagian selanjutnya dari pikiran bawah sadar adalah bagian yang terpenting yaitu kemampuan untuk melindungi diri. Bagian ini melindungi kita dari bahaya secara nyata atau imajinasi. Kadang imajinasi pikiran bawah sadar terjadi pada diri kita, saya tidak dapat menjelaskan perbedaannya. Namun bagaimanapun bagian tersebut melindungi kita dari bahaya dengan caranya. Ia melindungi dirinya dan juga diri kita tentunya dengan mengembangkan suatu sistem yang kita sebut belief. Belief atau keyakinan adalah apapun yang kita pandang benar. Belief inilah kunci perubahan.

Bagian terakhir dari pikiran bawah sadar adalah bagian negatif dari diri kita. Meskipun pikiran bawah sadar begitu kuatnya, ia juga yang termalas. Bagian ini tidak suka melasanakan sugesti yang positif untuk melakukan suatu perubahan yang dibutuhkan. Lebih suka menerima apa adanya, jadi perlu usaha yang keras untuk membuat perubahan positif. Sugesti positif sangatlah sulit untuk dimasukkan kedalam pikiran bawah sadar. Sedangkan sugesti negatif sangatlah mudah dimasukkan ke dalam pikiran bawah sadar seperti pisau panas yang diiriskan ke mentega, hal itu terjadi karena sugesti negatif tidaklah membutuhkan usaha apapun.

Saya akan jelaskan bagaimana hal tersebut terjadi. Katakanlah ada orang yang sangat gemuk dan berdiri di bawah shower. Dia berdiri didepan kaca, kira –kira apa yang akan dikatakan pada dirinya sendiri di depan cermin? ”Ya, ampun aku gemuk!” Nah kata – kata itu yang keluar dari pikiran sadar dan pikiran bawah sadarnya berkata ” Ya, itu cocok dengan program yang saya punya, cocok dengan persepsimu”.

Bagaimana sugesti bisa masuk kedalam pikiran bawah sadar? Sekarang, inilah hal terpenting yang harus kita pahami agar ide, pikiran atau konsep baru yang kita inginkan dapat diterima oleh pikiran bawah sadar. Anda sedang mengganti program lama dengan yang baru dan pikiran bawah sadar kita harus menerima program baru. Tetapi itu bukan perkara mudah.

Saya akan jelaskan cara bekerjanya, saat kita membuat keputusan, katakanlah untuk behenti merokok, kita mengatakan pada pikiran sadar bahwa tidak ada siapapun didunia ini yang dapat menghentikan keinginan kita untuk berhenti merokok. Pikiran sadar anda berkata ”itu ide yang bagus saya dukung seratus persen, kamu akan jadi jauh lebih sehat. Sehingga tidak terkena kanker paru – paru, atau gangguan jantung atau tekanan darah.” .

Tetapi untuk membuat semua menjadi berubah secara efektif, kita harus masuk ke dalam dimana program tersebut berada. Kita merasa semua baik – baik saja dan mulai mengirimkan ide tersebut ke pikiran bawah sadar. Tetapi inilah masalahnya.

Ada satu bagian dipikiran sadar yang belum saya ceritakan . Saya ingin meminta anda menamakan bagian tersebut adalah karyawan dari pikiran bawah sadar. Pekerjaannya adalah menghentikan, menahan dan memeriksa – seperti mesin pemeriksa dengan infra merah di bandara – semua sugesti positif yang diberikan oleh diri kita sendiri maupun orang lain. Semua harus melewati bagian ini untuk di STOP dan diinterograsi. Bagian ini disebut critical factor atau pikiran kritis.

Dengan cara yang tidak kita ketahui, tetapi kita tahu ini terjadi, ada komunikasi antara bagian ini, yang disebut critical factor bagian dari pikiran sadar dan bawah sadar. Critical factor berkata, ” Orang ini ingin berhenti rokok, bisakah kubiarkan begitu saja sugesti ini masuk?”

Yang perlu diingat adalah apabila program ini masuk ke dalam pikiran bawah sadar, keinginan tersebut akan menjadi kenyataan. Tetapi pikiran bawah sadar mengatakan, ”Tunggu sebentar. Dia telah merokok selama dua puluh tahun, dia membutuhkan rokok untuk rasa amannya.” Atau apapun alasan orang tersebut. ”Tanpa ia sendiri sadari selama bertahun – tahun ia sendiri yang memasukkan program tersebut berulang –ulang dan oleh karena itu saya tidak menginginkan sugesti itu, tolak sugesti itu!”.

Begitulah bos dari Critical Factor, yaitu pikiran bawah sadar, menolak sugesti tersebut dan tidak membiarkan sugesti tersebut masuk ke dalam pikiran bawah sadar.

Sekarang kita hanya mempunyai tempat untuk membawa gagasan tersebut dan tempat itu adalah kekuatan kemauan. Hal tersebut berada di pikiran sadar. Dan anda tahu hal itu akan bertahan berapa lama. Berapa banyak program diet yang kita lakukan, berapa banyak waktu yang kita butuhkan untuk berhenti rokok.

Kalau begitu, bagaimana cara kita memasukkan sugesti kedalam pikiran bawah sadar ? Itulah mengapa kita membutuhkan BeliefChanger (bersambung).

Ariesandi S
Founder Akademi Hipnoterapi Indonesia
www.akademihipnoterapi.com

Back to top button
WeCreativez WhatsApp Support
Anda bisa bertanya tentang apa pun di sini. Silakan langsung chat.
👋 Hai, ada yang bisa dibantu?