Personal Success

Keajaiban Hipnoterapi (Bagian 3)

Haloooo …. Jumpa lagi di artikel ke tiga dari Keajaiban Hipnoterapi. Di bagian pertama dan kedua saya telah membahas tentang cara kerja pikiran sadar dan bawah sadar. Sekarang kita akan membahas tentang salah satu kunci penting dalam perubahan ataupun dalam hipnoterapi. Kunci ini dipegang oleh satu bagian penting di pikiran kita.

Dia sangat unik sekali. Tempatnya ada di pikiran sadar namun jika diibaratkan karyawan ia digaji oleh pikiran bawah sadar namun ditempatkan sebagai pengawas di tempat lain. Pekerjaannya adalah menghentikan, menahan dan memeriksa –  seperti mesin pemeriksa dengan X-ray di bandara.

Semua sugesti positif yang diberikan oleh diri kita sendiri maupun orang lain, semua harus melewati bagian ini untuk di STOP dan diinterograsi. Bagian ini disebut critical factor atau pikiran kritis.

Lalu dengan cara yang tidak kita ketahui, tetapi kita tahu ini terjadi, ada komunikasi antara bagian ini, yang disebut critical factor bagian dari pikiran sadar dan critical factor dari pikiran bawah sadar.

Semisal Anda mensugesti diri Anda sendiri dengan ngomong ke diri Anda sendiri “Saya mau berhenti merokok sekarang juga, merokok membuat sengsara”. Critical factor berkata, ” Orang ini ingin berhenti rokok, bisakah kubiarkan begitu saja sugesti ini masuk?”

Yang perlu diingat adalah apabila program ini masuk ke dalam pikiran bawah sadar, keinginan tersebut akan menjadi kenyataan. Tetapi pikiran bawah sadar mengatakan, ”Tunggu sebentar. Dia telah merokok selama dua puluh tahun, dia membutuhkan rokok untuk rasa amannya.” Atau apapun alasan orang tersebut.

“Tanpa ia sendiri sadari selama bertahun – tahun ia sendiri yang memasukkan program tersebut berulang –ulang dan oleh karena itu saya tidak menginginkan sugesti itu, tolak sugesti itu!”.

Begitulah bos dari Critical Factor, yaitu pikiran bawah sadar, menolak sugesti tersebut dan tidak membiarkan sugesti tersebut  masuk ke dalam pikiran bawah sadar.

Sekarang kita hanya mempunyai tempat untuk membawa gagasan tersebut dan tempat itu adalah kekuatan kemauan. Hal tersebut berada di pikiran sadar. Dan anda tahu hal itu akan bertahan berapa lama. Berapa banyak program diet yang kita lakukan, berapa banyak waktu yang kita butuhkan untuk berhenti rokok.

Kalau begitu, bagaimana cara kita memasukkan sugesti kedalam pikiran bawah sadar ?

Nah itulah yang dilakukan oleh sebuah proses hipnosis. Kita harus dapat melewati Critical Factor yang menghalangi pikiran bawah sadar kita.

Nah, orang suka mengabaikan kenyataan bahwa hipnosis itu nyata. Bila semua ini tentang hipnosis, jadi berapa cerita yang kita pernah dengar tentang hipnosis yang kemungkinannya benar? Apakah Anda beranggapan seorang hipnotist dapat mengontrol subyeknya atau seorang hipnotist  dapat membuat subyeknya berbuat apa saja sesuai kehendaknya? Bisa jadi semua itu benar. Tetapi tidak sepenuhnya benar. Yang pasti jika secara instan critical factor dari pikiran sadar terlewati maka kita menuju kondisi hipnosis.

Saat dalam kondisi hipnosis maka tubuh kita, jika hipnosis digunakan untuk relaksasi, menjadi sangat rileks, dan semakin dalam kita menuju kondisi hipnosis maka pikiran sadar makin waspada. Pada tingkatan hipnosis yang dalam, pikiran sadar kita makin waspada.

Jadi, saat kita dalam kondisi hipnosis, kita tidak tidur, kita menjadi sangat waspada, mungkin lebih waspada dan makin konsentrasi dalam  berpikir dari pada sebelumnya. Sekarang hal terpenting untuk kita ketahui tentang pikiran sadar adalah saat kondisi hipnosis pikiran sadar mengambil peranan yang berbeda – pikiran sadar berfungsi seperti penjaga pintu gerbang yang menuju ke pikiran bawah sadar. Jadi dalam hal ini Anda sangat terlindungi dan aman. Karena itu saat kita menerima sugesti dalam kondisi hipnosis, kita  mendengarkannya dengan  sangat jelas. Jadi dalam kondisi hipnosis Anda tetap dapat mendengar berbagai suara namun pilihlah untuk mendengarkan suara terapis Anda. Hal ini akan sangat mudah bagi Anda.

Nah sekarang saat kita mendengar sugesti, ada 4 hal yang dapat kita lakukan / pikirkan  yang akan sangat menentukan  keberhasilan proses terapi yang kita jalani.  Saat kita mendengar sugesti di pikiran sadar, kita harus, dan segera menentukan pilihan dari salah satu empat pilihan tersebut. Pilihan itu menentukan apakah sugesti tersebut diterima atau ditolak untuk masuk ke dalam pikiran bawah sadar. Bila diterima kita  akan mendapatkan perubahan seperti yang kita  inginkan dan bila ditolak kita tidak mendapatkan perubahan apapun.

Apa sajakah empat pilihan atau keputusan tersebut? Yang pertama adalah saat kita mendengar sugesti tersebut kita bisa berpikir atau berkata seperti ini, ”Saya senang dengan sugesti ini, saya tahu ini berhasil!”

Kekuatan Pikiran Positif1

Sekarang sikap mental pikiran sadar akan menuntun sugesti menuju komputer  pikiran bawah sadar dan perubahan terjadi. Nah kita masih mempunyai tiga pilihan lainnya.

Pilihan kedua adalah tentang melupakan / membenci sugesti yang kita dengar atau bisa juga kita merasa sugesti tersebut bertentangan dengan moral atau kepercayaan kita. Mungkin saja sugesti ini sedikit membuat kita merasa tidak nyaman. Seperti saat kita membeli sepasang sepatu, kita tahu sepatu tersebut akan membuat kita  jalan pincang selama beberapa waktu, karena sepatu itu ukurannya kurang pas, tetapi kita tetap saja menggunakannya. Apabila sugesti tersebut kedengarannya sedikit membuat kita tidak nyaman dengan alasan apapun juga, hal itu akan secara otomatis menghalangi pikiran sadar untuk menerimanya, dan tidak diijinkan untuk masuk ke dalam pikiran bawah sadar. Dan …… tidak akan terjadi perubahan.

Pilihan ketiga adalah kita  bersikap biasa saja terhadap sugesti yang masuk, kita  tidak mempedulikannya atau tidak mau tahu apakah kita sendiri paham akan maksud dari sugesti tersebut. Sugesti tersebut tidaklah memiliki arti apa – apa bagi kita. Pikiran sadar secara otomatis menutup sugesti itu dan tidak dapat masuk ke dalam komputer mental kita.

Pilihan terakhir atau keempat adalah kemungkinan besar yang bisa menyebabkan kebanyakan orang gagal masuk dalam kondisi hipnosis. Kejadiannya seperti ini. Saat mendengar sugesti, anda mengatakan pada diri sendiri, ”Saya senang dengan sugesti ini, saya harap ini berhasil”. Kata harap adalah saudara kembar dari kata coba dan coba artinya otomatis kita  gagal.

Bila melihat jauh ke belakang ke kehidupan kita sendiri, secara jujur harus kita akui, setiap kali kita  melakukan sesuatu dan gagal maka kita akan berkata ”Oke, saya akan coba, mama’, atau ”Oke papa, saya akan coba”. Kata ”coba” diasosiasikan dengan gagal.

Bila melihat lagi sekilas kebelakang pada situasi kehidupan kita yang lain, setiap kali kita mengatakan kepada diri kita, ”saya akan melakukannya” dan tidak ada pertanyaan tentang hal itu, maka kita melakukannya, dan kemungkinannya kita melakukannya dengan sangat baik.

Harap adalah saudara kembar dari coba. Kita  berharap dapat pulang ke rumah, itu bukan berarti kita telah pulang kerumah. Jadi apabila mengatakan berharap dan mencoba, sugesti tertutup oleh pikiran sadar, tidak diijinkan untuk masuk komputer mental dan tidak ada perubahan.

Bila kita menghapuskan kata harap dan coba, dari perbendaharan kata pribadi, hari demi hari  akan kita rasakan jauh lebih baik dari pada sebelumnya.

Satu – satunya sikap mental yang perlu kita ambil agar sugesti dapat masuk ke dalam komputer mental kita adalah, ”Saya senang dengan sugesti ini, saya tahu sugesti ini berhasil.” Dan Anda bisa melakukan  hal itu dan membiarkan terjadi dengan mudahnya!

Baiklah sekarang saya akan ceritakan kepada anda sejujur – jujurnya sebuah rahasia. Yang pertama adalah, hipnosis itu tidak ada. Tidak ada dan tidak akan pernah ada. Saya sudah lama berkecimpung di bidang ini bertahun – tahun dan tidak pernah sama sekali menghipnosis satu orang pun dan saya mengatakan sesungguhnya kepada anda.

Hanya ada satu macam jenis hipnosis dan hanya selalu satu – satunya. SEMUA jenis hipnosis adalah Self-Hipnosis.

Anda tidak membutuhkan saya, andalah yang melakukan itu semua untuk mendapatkan segala hal yang menyenangkan pada kondisi rileks yang begitu dalam pada hipnosis dan tentunya anda tidak membutuhkan saya untuk memberikan sugesti positif untuk merubah kehidupan anda. Anda dapat melakukannya sendiri.

Satu-satunya alasan Anda datang ketempat praktek saya atau mengikuti Core Transformation Camp yang sarat dengan berbagai teknik terapi modern untuk melipatgandakan kesuksesan Anda  adalah karena Anda tidak tahu cara melakukannya!.

Tetapi, saya akan mengajarkan kepada semua orang untuk dapat melakukannya setiap waktu. Hal itu sangatlah mudah. Saya bukan seorang Hipnotist, Anda dapat memberikan sebutan apapun kepada saya, bila saya memanggil diri saya seorang hipnotist, artinya saya dapat melakukan sesuatu apapun kepada anda dan dapat ditebak anda bisa memikirkan hal yang lain tentang hipnosis dengan mengabaikan saya. Yang nyata dan sebenarnya adalah saya hanya pembimbing bagi anda dan tidak lebih dari itu.

Bila anda mengijinkan saya sebagai pembimbing anda, saya akan tunjukan tempat yang begitu indah di dalam diri anda. Merasakan fisik yang begitu rileks dan pikiran yang penuh konsentrasi. Bila anda mengijinkan saya sebagai pembimbing anda, saya akan tunjukan bagaimana caranya berada disana. Bila anda tidak menginginkan berada ditempat relaksasi yang begitu indah, anda hanya tinggal buka mata kembali ke kondisi semula, hanya begitu saja. Tetapi, bila anda mengikuti bimbingan saya, saya akan tunjukan bagaimana caranya berada disana.

Dan hal yang paling penting dari semua ini adalah saat menerima sugesti yang diberikan kepada anda dengan sikap mental yang tepat, seperti telah saya sebutkan tadi. Sikap mental : ”saya senang, saya tahu ini berhasil”, maka anda akan berubah sesuai yang diinginkan.

Bila anda memilih pilihan yang lain, anda akan gagal. Saya tidak bisa memaksakan sugesti kedalam pikiran anda. Hanya ANDA satu-satunya orang yang dapat mengijinkan itu terjadi.

Di bagian ke empat, saya akan melanjutkan lagi penjelasan saya tentang keajaiban Hipnoterapi. Tunggu tanggal mainnya :)

Jika Anda merasakan manfaat atau ada pertanyaan, silakan tuliskan di bawah ini. Terimakasih.

 

8 Comments

  1. sudah lama saya ingin keluar dr masalah2 dlm diri pribadi saya. dgn mengikuti ini saya yakin bahwa saya akan berhasil. terima kasih..

  2. Saya pernah merasakan indahnya self_hiponis, tapi sudah lama vacum. Harus di”charge” lagi. Ada program ga seperti “long distance learning by training” via telepon gitu ? Atau via internet ? Tq

Back to top button
WeCreativez WhatsApp Support
Anda bisa bertanya tentang apa pun di sini. Silakan langsung chat.
👋 Hai, ada yang bisa dibantu?